JAKARTA – Tidak terasa, kita telah memasuki bulan November. Di bulan ini, juga ada sederet drama Korea baru mulai dari drama Korea dengan genre romansa, komedi, dan banyak sekali sensasi.
Serial bulanan ini membuat kalian tetap mengetahui apa yang terjadi di dunia drama Korea (Drakor) yang menakjubkan sehingga kalian tidak ketinggalan ada apa saja!
Dilansir dari Soompi, berikut adalah drama Korea terbaru yang wajib untuk ditonton bulan ini.
Berikut beberapa Drakor yang bisa ditonton pada bulan November 2024:
Pertama dalam “2024 KBS Drama Special,” edisi koleksi tahunan drama pendek KBS tahun ini, The History of Us mengisahkan inspektur muda bernama Nam Yeo Kang (Tang Jun Sang), yang bertekad untuk melestarikan sejarah, dan seorang pangeran mahkota (Nam Da Reum) yang berusaha menghapusnya demi menjadi raja, keduanya terlibat konflik karena perbedaan keyakinan mereka.
The History of Us adalah drama Korea yang berlatar belakang zaman Joseon, disutradarai oleh Lee Ga Ram. Drakor ini tayang pada 5 November 2024.
Tayang pada 10 November 2024, drama yang dibintangi oleh Kim Woo Seok, Kang Na Eon, dan Choi Geon ini mengisahkan cerita yang manis dan penuh intrik khas kehidupan remaja.
Social Savvy Class 101 menceritakan Kim Ji Eun (Kang Na Eon), seorang outsider yang menjadi manajer aplikasi komunitas anonim ‘Insider Time,’ yang menyimpan semua rahasia sekolah. Saat ia terlibat dengan kelompok paling populer di sekolah yang dulu ia impikan untuk bergabung, sebuah romansa rahasia pun terjalin.
Rekomendasi berikutnya ada Finding Handsome yang akan tayang di KBS2 pada 12 November 2024. Sebuah drama pendek untuk “2024 KBS Drama Special,” Finding Handsome mengisahkan Cutie (Oh Seung Hoon), seorang anggota dari grup idol Five Princes yang telah bubar, dalam perjalanannya untuk mencari anggota yang hilang, Handsome (Hong Jong Hyun), dengan harapan mereka bisa melakukan comeback 13 tahun setelah grup tersebut dibubarkan.
Drakor yang dibintangi Shim Yi Young, Song Chang Eui, Choi Jung Yoon, Joung Young Sub ini akan tayang pada 18 November 2024 di MBC.
Desperate Mrs. Sun Joo mengisahkan Pi Sun Joo (Shim Yi Young), seorang wanita yang bertekad untuk keluar dari pernikahan yang bermasalah. Sun Joo telah mencurahkan segala usaha untuk kesuksesan suaminya, namun ia tiba-tiba menemukan dirinya bercerai setelah suaminya mengkhianatinya.
Tayang 19 November 2024, Drama ini bercerita sekelompok kontestan berkumpul untuk mengikuti acara kencan realitas, namun mereka mendapati diri mereka terjebak di tengah wabah zombie. Zombieverse akan kembali dengan musim keduanya, dengan beberapa anggota baru yang bergabung dalam daftar pemain, seperti Cho Saeho, Defconn, Taeyeon, Yook Sung Jae, dan Code Kunst, di antara lainnya.
Drama pendek ketiga dalam “2024 KBS Drama Special,” The Two Women berlatar setahun sebelum Perang Korea dan mengisahkan Young Bok (Kang Mina) dan Sachiko (Choi Ri), yang awalnya bersaing memperebutkan suami mereka, Im Seo Rim (Ha Jun), namun akhirnya mengembangkan persahabatan yang tak terduga. Jangan sampai terlewatkan, drama ini akan tayang pada 26 November 2024 di KBS2.
The Trunk menceritakan Noh In Ji (Seo Hyun Jin), seorang karyawan di layanan pernikahan rahasia NM (New Marriage), yang merasa sangat kesepian meskipun setiap tahun menjalani hidup dengan “suami kontrak.” Sementara itu, Han Jeong Won (Gong Yoo) memasuki pernikahan kontrak ini dengan cara yang ironis untuk mempertahankan pernikahan sebelumnya. Kalian dapat menyaksikan drakor ini di Netflix pada 29 November 2024!
Tayang di JTBC, 30 November 2024. The Tale of Lady Ok mengisahkan permainan penipuan bertahan hidup yang intens dari Ok Tae Young (Lim Ji Yeon), yang memalsukan nama, status, dan bahkan suaminya, serta Cheon Seung Hwi (Choo Young Woo), yang mempertaruhkan segalanya untuk melindunginya.
Itu dia rekomendasi Drakor bulan November yang bisa ditonton. Catat tanggalnya dan jangan sampai terlewatkan!
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Distika Safara Setianda pada 11 Nov 2024
Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 11 Nov 2024