Nglanggeran terpilih menjadi salah satu desa wisata terbaik dunia versi UNWTO
Halo Wisata

Andalkan Gunung Purba, Nglanggeran di Gunungkidul Jadi Salah Satu Desa Wisata Terbaik Dunia

  • Desa Wisata Nglanggeran yang terletak di Kalurahan Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul sukses meraih penghargaan sebagai salah satu Desa Wisata Terpilih dalam Best Tourism Villages 2021 yang diselenggarakan oleh United Nation World Tourism Organization (UNWTO) atau Organisasi Pariwisata Dunia PBB.
Halo Wisata
Amirudin Zuhri

Amirudin Zuhri

Author

GUNUNGKIDUL– Desa Wisata Nglanggeran yang terletak di Kalurahan Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul sukses meraih penghargaan sebagai salah satu Desa Wisata Terpilih dalam Best Tourism Villages 2021 yang diselenggarakan oleh United Nation World Tourism Organization (UNWTO) atau Organisasi Pariwisata Dunia PBB.

Pengumuman UNWTO tersebut digelar di Madrid, Spanyol, Kamis 2 Desember 2021 . Tidak hanya Nglanggeran yang mendapatkan penghargaan Best Tourism Village 2021. Penghargaan tersebut juga diberikan kepada 63 desa lainnya di seluruh dunia. 

Penggerak Desa Wisata Nglanggeran, Sugeng Handoko mengaku bersyukur atas keberhasilan Nglanggeran meraih penghargaan dari PBB ini. Apalagi banyak pesaing dari Indonesia seperti Desa Wisata Wae Rebo Manggarai, Nusa Tenggara Timur dan Tete Batu, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

“Rasa syukur, bangga dan haru kami rasakan. Terimakasih kepada semua pihak yang mendukung pengembangan Desa Wisata Nglanggeran. Semoga Barokah dan memberikan manfaat bagi kita semua,” kata Sugeng di akun Instagram @gunungapipurba. 

Sebelumnya, Desa wisata Nglanggeran dinobatkan sebagai salah satu dari tujuh Desa Wisata Mandiri Inspiratif dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021. Lokasi tempat wisata Jogja ini termasuk dalam Kawasan Geosite Gunung Sewu, yang tergabung dalam UNESCO Global Geopark.

Di desa wisata ini, terdapat berbagai atraksi menarik mulai dari wisata alam, wisata budaya, hingga wisata kuliner. Sebagai tempat wisata Jogja, pengunjung dapat menikmati Gunung Api Purba, Embung Nglanggeran, Air Terjun Talang Purba, Kampung Pitu, serta Air Terjun Kedung Kandang.  

Tulisan ini telah tayang di jogjaaja.com oleh Tyo S pada 03 Dec 2021