Halo Berita

Gandeng Kepolisian, Bold Riders Probolinggo Gelar Bukber dan Game Safety Riding

  • Acara yang digelar serentak di berbagai kota ini juga diisi dengan edukasi seputar safety riding dari kepolisian.
Halo Berita
Amirudin Zuhri

Amirudin Zuhri

Author

PACITAN- Puluhan anak motor dari berbagai komunitas Bold Riders Probolinggo menggelar acara buka bersama (Bukber) nasional pada Sabtu akhir pekan lalu di Cafe D&C 19 jalan Pahlawan Probolinggo. Acara yang digelar serentak di berbagai kota ini juga diisi dengan edukasi seputar safety riding dari kepolisian.

Kegiatan safety riding  digelar di Probolinggo dengan mendatangkan perwakilan dari petugas satuan lalu lintas (Satlantas) Polres Probolinggo, Aipda Eko Arisandi selaku Kanit Kamsel. Puluhan anak motor itu makin teredukasi ketika perwakilan dari pihak berwajib tersebut mengemas seputar safety riding dengan game ringan.

"Jadi sekaligus sosialisasi untuk makin membuat anak motor Bold Riders paham mengenai safety riding, dan harapannya ilmu yang didapat ditularkan kepada anggota komunitas yang lain, termasuk juga kepada orang terdekat seperti anggota keluarga," jelas Koordinator Bold Riders Probolinggo, Andi Susanto, Rabu (27/4/2022).

Game yang berisi mengenai pedoman berlalu lintas itu diikuti dengan meriah oleh para anak motor yang selama ini sering menempuh rute panjang saat touring. Meski selama ini sudah sering mendapatkan ilmu soal safety riding, namun pihaknya selalu mengupdate pengetahuan baru untuk anak motor di Probolinggo.

Dalam Bukber Nasional 2022 ini juga diisi dengan berbagai kegiatan sosial dengan menyumbang 100 paket takjil serta 17 kg kurma, paket tersebut diberikan kepada Panti Asuhan Al Umah 2 Wonoasih dan juga warga dan pengurus di Masjid Al-Arief, Probolinggo. 

Perwakilan dari Bold Riders Probolinggo Hendrianto mengatakan para anggota sangat berterima kasih dengan adanya kegiatan bukber yang diselingi dengan sejumlah game menarik. Pihaknya selama ini selalu mengingatkan kepada anggota Bold Riders untuk tetap patuh dan taat terhadap aturan lalu lintas saat berkendara.

"Teman-teman dari Bold Riders diharapkan menjadi contoh yang baik terkait dengan safety riding, penerapan safety riding juga menjadi sesuatu yang wajib demi keselamatan bersama," ungkapnya.

Standar Safety riding selama ini yang selalu dipatuhi anak Bold Riders adalah menggunakan helm SNI, jaket, celana panjang, sepatu, hingga jas hujan yang harus tersedia. Kemudian tidak lupa juga surat-surat berkendara lengkap dari STNK dan SIM yang harus dicek sebelum perjalanan.

Kondisi kendaraan seperti tekanan angin, oli, mesin, juga selalu dicek secara berkala. Kemudian saat di jalan raya patuhi rambu-rambu lalu lintas, dan memprioritaskan pejalan kaki. Sejumlah anak motor yang hadir dalam kegiatan ini berasal dari berbagai klub, seperti misalnya klub motor NVLRP, KCI dan PCBC Probolinggo.