Halo Berita

Halo Milenial, Simak Tips Sukses ala Susi Pudjiastuti

  • Dengan tekad yang kuat, ia memulai usahanya di bidang perikanan hanya dengan bermodalkan Rp750.000. Saat ini, untuk mengembangkan efektivitas perusahaan perikanannya, ia membeli pesawat pribadi dengan menamainya “Susi Air”.
Halo Berita
Amirudin Zuhri

Amirudin Zuhri

Author

JAKARTA - Siapa yang tidak tahu perempuan ini. Terkenal dengan karakter tegasnya, Susi Pudjiastuti merupakan pengusaha yang berkecimpung di berbagai bidang mulai dari perikanan sampai dengan penerbangan. 

Dengan tekad yang kuat, ia memulai usahanya di bidang perikanan hanya dengan bermodalkan Rp750.000. Saat ini, untuk mengembangkan efektivitas perusahaan perikanannya, ia membeli pesawat pribadi dengan menamainya “Susi Air”. 

Dilansir dari laman instagram @icdxgroup yang dikutip Jumat, 10 Desember 2021, berikut tips sukses mantan menteri kelautan ini untuk para kaum milenial. 

1. Perbanyak Ilmu

Jika ingin menjadi leader atau seorang pemimpin, perbanyaklah ilmu. “Tidak mungkin memimpin orang kalau yang dipimpin lebih pintar dari kamu,” kata Susi. 

Pengetahuan yang banyak menurut Susi merupakan salah satu faktor yang membuatnya mampu bertahan menjalankan semua bisnisnya. Dengan banyaknya pengetahuan yang dimiliki, maka kita akan lebih siap untuk menghadapi tantangan hidup di masa kini maupun di masa depan.

2. Rajin Membaca

Bagaimana membuat diri kita pintar? Salah satunya dengan banyak membaca. Dengan membaca kita akan mendapatkan beragam informasi baru yang selama ini belum pernah diketahui. Tulisan-tulisan yang termuat dalam bacaan dapat membantu untuk membuka jalan pikiran dalam menemukan ide-ide baru yang cemerlang.

3. Mengatur Waktu

Hal lain yang perlu milenial lakukan untuk menjadi sukses adalah mengatur waktu dengan bijaksana. Susi mengatakan dibandingkan dengan hangout yang hanya buang-buang waktutidur justru menjadi kegiatan yang lebih bermakna karena setidaknya badan menjadi sehat. 

"Namun terlalu banyak tidur juga tidak baik, lebih baik Anda mengisi waktu Anda dengan kegiatan yang bermanfaat. Kalau tidak digunakan dengan baik, akhirnya kita lost saja waktu. Kalau sudah begitu, kalian akan sukar maju,” kata Susi. 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Azura Azka Syavira pada 10 Dec 2021