Halopacitan, Pacitan— Pertandingan perebutan gelar Juara I dan II antara Tim Kopi Lelet vs Setya Jaya, dan perebutan juara tiga dan empat antara tim Rock On Timsar vs Alfina pada Turnamen Futsal Kapolres Cup 2018, bertempat di Gor Pacitan, Minggu (24/06/2018) malam,
Kopi Lelet dan Setya Jaya sama-sama ngotot untuk bisa menjadi yang terbaik dengan menciptakan sejumlah peluang. Setya Jaya berhasil mengakhiri babak pertama dengan gol yang memanafaatkan kemelut di depan gawang Kopi Lelet.
Namun pada babak kedua, Kopi Lelet mulai bangkit dan mengubah strategi permainan, pola permainannya sangat jauh berbeda dibanding pada babak pertama dan cenderung lebih menguasai permainan.
Sejak menit awal tim Kopi Lelet memberikan tekanan baik dari sayap kanan dan kiri hingga akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di awal-awal babak kedua. Kopi Lelet sempat unggul dengan skor 4-1.
Setya Jaya bisa memperkecil ketinggalan melalui serangan balik dan mengakhiri permainan dengan skor 4-2.
Sementara pada pertandingan perebutan posisi ketiga tim Rock On Timsar berhasil menekuk tim Alfina dengan skor 5-1.
Seusai pertandingan, AKP Hendrix Kusuma Wardhana, Kepala Satlantas Polres Pacitan, dan selaku Ketua Penyelenggara turnamen tersebut mengatakan turnamen futsal ini merupakan event yang sangat bagus untuk menumbuhkan kekompakan dan juga menumbuhkan sikap sportifitas pemuda khususnya di Pacitan.
"Dengan adanya acara-acara seperti ini, tentunya tidak berhenti di sini saja tetapi terus berlanjut, mungkin dengan hadiah-hadiah yang lebih besar lagi, dan rencana kami HUT Lantas juga akan adakan turnamen lagi," ujar AKP Hendrix
Sementara Tri Ario Septiaji, official dari tim Kopi Lelet mengatakan sebenarnya ada empat tim dari Kopi Lelet yang ikut dalam turnamen ini, tetapi hanya satu tim yang lolos sebagai juara, dan bukan hanya pemain lokal saja yang ikut di tim Kopi Lelet tetapi juga ada pemain dari luar daerah,
"Sebagian pemain tim Kopi Lelet Bon dari pemain-pemain Liga Pro ada yang dari Giga Metro dan BJL 2000 Shiba," ujarnya. (Sigit Dedy Wijaya)