Tidak Hanya My Sassy Girl, Inilah Film Korea yang Di-remake Falcon Pictures
Halo Berita

Selain My Sassy Girl, Berikut Film Korea yang Di-remake Falcon Pictures

  • Pada tahun 2022 ini, Falcon Pictures siap merilis deretan film Indonesia baru. Berikut beberapa film Korea yang telah di-remake Falcon Pictures tidak hanya My Sassy Girl
Halo Berita
Amirudin Zuhri

Amirudin Zuhri

Author

JAKARTA - Pada tahun 2022 ini, Falcon Pictures siap merilis deretan film Indonesia baru. Bahkan, Falcon Pictures juga akan segera merilis film hasil remake film Korea seperti My Sassy Girl.

Tidak hanya My Sassy Girl, Falcon Pictures juga akan segera merilis film Korea yang sudah di-remake, yaitu Miracle in Cell No. 7 dan Hello Ghost

My Sassy Girl merupakan film yang dibintangi oleh Tiara Andini sebagai Sissy dan Jefri Nichol sebagai Gian. 

Film yang disutradarai oleh Fajar Bustomi ini adalah film remake dari film Korea Selatan yang tayang pada tahun 2001 dengan judul yang sama. Rencananya, film ini akan ditayangkan di bioskop Indonesia pada 23 Juni 2022.

Sedangkan Miracle in Cell No.7 merupakan film drama komedi yang merupakan remake dari film Korea tahun 2013 berjudul sama. Film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini menampilkan beberapa aktor terkenal seperti Vino G. Bastian, Indro Warkop, Tora Sudiro, dan Bryan Domani.

Film Miracle in Cell No. 7 mengisahkan seorang anak perempuan yang ingin membebaskan ayahnya yang terkena tuduhan kriminal palsu. 

Film Miracle in Cell No. 7 versi Korea Selatan ini sebetulnya merupakan film yang dibuat berdasarkan kisah nyata yang terjadi pada tahun 1972 di Korea Selatan.

 Film ini juga merepresentasikan diskriminasi dan ketidakadilan yang dialami oleh seorang penyandang kebutuhan khusus. 

Film remake Korea selanjutnya dari Falcon Pictures yaitu Hello Ghost yang juga diadaptasi dari film Korea berjudul sama. Film Hello Ghost versi Indonesia disutradarai oleh Indra Gunawan dan dibintangi oleh Onadio Leonardo, Enzy Storia, Indro Warkop, Tora Sudiro, Hesti Purwadinata, dan Ciara Nadine Brosnan.

Film tersebut mengisahkan seorang lelaki yang gagal mengakhiri hidupnya dan mulai bisa melihat hantu.  

Dia juga jatuh cinta terhadap suster cantik dan ingin mewujudkan keinginan hantu-hantu tersebut agar mereka segera menghilang. Film Hello Ghost rencananya akan ditayangkan mulai 20 Oktober 2022.