Bahagia Itu Sederhana

SP - Kamis, 02 Januari 2020 13:08 WIB
Kebahagiaan Slamet saat menikmati plastation faforitnya undefined

Plastation, biasanya identik dengan anak-anak usia sekolah, degan berbagai fasilitas game yang ditawarkan. Namun, berbeda dengan Slamet, laki-laki usia 41 tahun tersebut minimal seminggu sekali menikmati plastation, untuk sekedar melepas penat.

Seorang pria setengah baya sedang duduk menghadap TV LED sambil memegang stik. Ya pria itu sedang bermain playstation, namanya Slamet, saat ini usianya sudah 41 tahun tetapi hobinya bermain playstation belum juga hilang. Cukup bermodalkan 4 ribu rupiah saja Slamet sudah bisa bermain selama 2 jam. Di rental PS langganannya, warga Dusun Krajan Desa Tamanasri ini selalu memainkan permainan PES (sepak bola). Uniknya lagi Slamet hampir sama sekali tidak pernah memainkan pemainan lain. Dalam bermain Slamet lebih sering sendirian. Sesekali teriakan GOOLL terlontar dari mulutnya, ya saat teriakan itu muncul, maka senyum tawa kebagaian mulai nampak di wajahnya.

Slamet mengutarakan bahwa Ia sudah merasa kecaduan dengan playstation, kalau dalam seminggu tidak bermain rasanya ada yang kurang. Ia juga mengatakan bahwa walaupun sudah ada banyak Playstation versi baru, Slamet tetap setia bermain playstation 2.

“Kalau saya gak main sama sekali dalam seminggu rasanya gak enak, bawaan pingin main saja, kalau disuruh main ps 3 saya gak bisa, saya sukanya ps 2 saja yang kalau dibuat main bola lari pemainnya cepet”, ungkap Slamet kepada halopacitan.com

Saat ditanya tim halopacitan.com, sampai kapan akan bermain playstation, Slamet hanya tersenyum dan mengatakan bahwa dirinya akan tetap bermain playstation sampai dirinya merasa bosan. Ia juga mengaku bahwa dengan bermain Playstation Ia merasa terhibur dan sedikit melupakan beban hidupnya.

“Saya akan tetap bermain PS sampai bosan, lha kalau main ps itu hiburan murah lho. Dan saat bermain saya bisa sedikit melupakan beban kehidupan”, jawab Pria yang sering akrab dipanggil Sidol itu.

Pemilik rental PS langganan Slamet, Retno Winarni (48) juga mengatakan bahwa Slamet merupakan pelanggan setianya sejak dulu, Retno selalu memberikan pelayanan yang spesial khususnya masalah stik agar nyaman digunakan bermain.

“Slamet itu langganan saya sejak dulu, makanya kalau dia bermain saya selalu beri dia stik yang enak biar dia gak protes”, katanya.

Sekilas ulasan cerita tentang Slamet diatas membuktikan bahwa bahagia itu cukup sederhana. Dan bermain playstation merupakan cara Slamet mendapatkan kebahagiaanya.

Bagikan

RELATED NEWS