PACITAN-Ketua STKIP PGRI Pacitan Dr. Mukodi menerima penghargaan Dharma Karya Kencana (DKK) dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Dia ingin mendedikasikan penghargaan ini untuk Kabupaten Pacitan.
Penghargaan tersebut sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan Kepala BKKBN Nomor 81/KEP/G2/2022 tanggal 23 Juni 2022, perihal penganugerahan tanda penghargaan MKK, WKK, DKK, dan CKK.
Tokoh pendidikan Pacitan itu berkomitmen mengawal Program Bangga Kencana atau Program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK), sehingga dapat dijadikan contoh dan teladan bagi orang lain.
"Dalam membangun Keluarga Berencana, diperlukan dukungan semua pihak. Setelah ini, saya dharma bhaktikan tenaga dan pikiran untuk Pacitan dan dunia pendidikan," kata Mukodi, Rabu (6/7/2022).
Mukodi bersyukur bisa lolos seleksi dan menjadi tokoh penyandang anugerah DKK yang digelar oleh tim BKKBN beberapa waktu lalu.
Mukodi bersyukur bisa lolos seleksi dan menjadi tokoh penyandang anugerah DKK yang digelar oleh tim BKKBN beberapa waktu lalu.
"Alhamdulillah. Penghargaan ini juga kami dedikasikan kepada civitas akademika STKIP PGRI Pacitan, atas dukungannya selama ini. Tak lupa juga keluarga tercinta," kata Mukodi.
Mukodi berharap, dengan Program Bangga Kencana, Kabupaten Pacitan lebih maju dan menjadi contoh positif pembangunan SDM keluarga yang maju.
"Semoga menambah semangat dan motivasi kita semua untuk berkhidmat dalam merajut kebaikan juga kemajuan Pacitan,” ungkap Mukodi.