Eko Setiono Menang di Pilkades PAW Tamanasri

Amirudin Zuhri - Sabtu, 15 Januari 2022 09:04 WIB
Pilkades PAW Tamanasri (Pemkab Pacitan)

PACITAN- Eko Setiono memperoleh suara terbanyak dalam Pemilihan Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Tamanasri Kecamatan Pringkuku yang digelar Jumat (14/1/2022). Pemilihan tersebut diikuti tiga calon.

Pemilihan dilakukan di lapangan Desa Tamanasri dan dilakukan melalui Musyawarah Desa (Musdes) yang dipimpin oleh Ketua BPD Arin Idawati. Musdes Pilkades PAW yang diikuti oleh Tokoh dan unsur masyarakat menghadirkan 267 Peserta Musdes dari jumlah minimal 294 atau minimal 10% jumlah DPT. Dari undangan yang disampaikan kepada calon pemilih ada 27 peserta yang tidak hadir dalam Musdes.

Berdasarkan pendapat yang disampaikan peserta, Pemilihan Kepala Desa PAW dilakukan dengan pemungutan suara langsung, karena dari tiga calon bersepakat dilakukan dengan cara tersebut. Untuk mempercepat proses pemungutan disediakan 10 bilik dengan estimasi waktu tiap peserta 2-3 menit.

Hasil pemungutan suara dalam Musdes Pilkades PAW calon kepala desa calon nomor urut satu Eko Setiono memperoleh sebanyak 31 suara, calon nomer urut dua Agung Nurcahyo memperoleh 13 suara dan Sunardi calon nomer urut tiga memperoleh 222 suara. Sedangkan dalam perhitungan hasil pemungutan suara terdapat 1 suara tidak sah. Dengan hasil tersebut maka calon nomer urut tiga, Sunardi ditetapkan sebagai Kepala Desa Terpilih.

"Pelaksanaan Pilkades PAW Tamanasri ini berjalan kondusif serta relatif lancar dan lebih cepat estimasi waktu yang direncanakan. Semoga di agenda PAW berikutnya pada tahun ini bisa belajar pada pelaksanaan di Desa Tamanasri," Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Pacitan Heri Setijono..

"Karena masih ada 3 Pilkades PAW dalam tahun ini yakni Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo, Sidomulyo Kecamatan Kebonangung dan Sukodono Kecamatan Donorojo," katanya.

RELATED NEWS