Waspada! COVID-19 di Pacitan Meroket, 80 Orang Saat ini Dirawat

SP - Rabu, 16 Desember 2020 07:55 WIB
Data Terbaru COVID-119 di Pacitan undefined

Selasa (15/12/2020) terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19, sebanyak 15 orang. Tambahan 15 orang tersebut membuat daftar panjang pasien positif COVID di Pacitan menjadi 492 orang.

Juru bicara percepatan penanganan COVID-19 Pacitan, Ramad Dwiyanto menyampaikan, “Sejumlah 15 orang yang dinyatakan positif hari ini terdiri atas laki-laki sebanyak 3 orang, 12 orang perempuan. Sedangkan tempat perawatannya 4 orang di wisma atlet dan 11 orang di RSUD”.

“ Adapun klaster asal penderita kebanyakan berasal dari suspek yang ada di RS dan kontak erat dari pasien konfirm terdahulu. Dengan keadaan ini kepada masyarakat dihimbau untuk selalu waspada dan disiplin menjalankan protokol kesehatan. Selalu janlankan 3 M dan jauhi kerumunan. Lebih baik stay at home pada situasi seperti sekarang ini “, imbuh Rahmad.

“Disamping terjadi penambahan pada sisi yang lain pun juga terjadi kesembuhan sebanyak 11 orang. Satuan tugas meminta maaf yang sebesar besarnya karena belum bisa menahan laju pertumbuhan COVID-19 di Pacitan. Mari kita bersama melawan COVID. Semoga ke depan situasi COVID semakin terkendali. Total penderita COVID sampai saat ini sebanyak 492 orang. Yang sembuh ada 396 orang. Meninggal dunia 16 orang. Sedangkan yang dirawat baik di wisma atlet maupun RSUD sebanyak 80 orang”, kata Rahmad mengakhiri.

Bagikan

RELATED NEWS