JAKARTA-Pada 15 Agustus 1818, seorang bayi perempuan bernama Bridget lahir dalam alam perbudakan di Georgia Amerika. Dia dijual sebagai bayi kepada tuan baru yang memanggilnya Biddy.
Ketika Biddy berusia 18 tahun dia diberikan sebagai hadiah pernikahan untuk Robert Marion Smith dan istrinya Rebecca di Mississippi. Begitulah kehidupan seorang wanita kulit hitam yang diperbudak. Dia adalah properti yang bisa dibeli, dijual dan dihukum oleh tuannya.
Tetapi cerita Biddy berbeda. Ini adalah kisah tentang seorang wanita yang kuat dan rendah hati yang mengalami kesulitan yang luar biasa sebelum dengan berani berjuang untuk kebebasan dan kemenangan keluarganya.
Kisah Biddy membawa dia dari ladang kapas yang lembab di Mississippi ke kota yang sedang booming di perbatasan Los Angeles. Di tempat ini Biddy menjadi salah satu bidan paling dicari di kota itu dan mempertaruhkan penghasilannya ke dalam perusaaan real-estate.
Tetapi sebelum sampai pada akhir yang bahagia itu, ada dekade-dekade degradasi yang harus ditanggung dan ribuan kilometer jalan yang harus dilalui.
Di Mississippi, Biddy menjalani kehidupan khas seorang wanita budak. Dia bekerja di kebun kapas dan juga membantu di rumah. Dia juga menjadi bidan selama kelahiran enam anak Rebecca Smith.
Biddy kemungkinan besar mempelajari tugas bidan yang mencakup penggunaan ramuan obat dan keterampilan dasar keperawatan dari sesama budak yang mendalami pengetahuan tradisional.
Robert Smith pada tahun 1847 memutuskan untuk memindahkan keluarganya termasuk budaknya, ke Wilayah Utah. Pada saat ini Biddy memiliki tiga anak perempuan. Sementara keluarga Smith bepergian dengan kereta dan menunggang kuda, Biddy berjalan di belakang, merawat ternak.
Selama tujuh bulan, dia berjalan kaki sejauh 2.754 kilometer dari Mississippi ke Utah dengan putrinya yang berusia 10 tahun, putrinya yang berusia 4 tahun, dan seorang bayi di gendongannya.
Keluarga Smith tinggal hanya beberapa tahun di Salt Lake City sebelum berangkat ke San Bernardino, California, pada tahun 1851 di mana gereja Mormon sedang membangun sebuah pos misionaris. Smith memang salah satu penganut pertama Mormon.
California sendiri adalah negara bagian terbaru yang diakui pada tahun 1850 sebagai negara bagian merdeka.
Konstitusi California menolak perbudakan, "Baik perbudakan maupun penghambaan paksa kecuali untuk hukuman kejahatan tidak akan pernah ditoleransi di negara bagian ini."
Selama waktunya di sana, Biddy berteman dengan orang kulit hitam bebas lainnya yang memberi tahu dia tentang hukum ini. Meskipun dia tampaknya tidak yakin apakah itu berlaku untuknya saat dia terus melayani keluarga Smith.
Sebagaimana ditulis Howstuffworks.com 7 Februari 2022, khawatir karena pihak berwenang akan mencoba mengambil 14 budaknya, Smith memindahkan keluarga dan budaknya ke perkemahan di Pegunungan Santa Monica dan merencanakan pelarian ke Texas yang ramah perbudakan.
Tetapi sebuah kavaleri yang dipimpin oleh Robert Owens, seorang vaquero Hitam yang memiliki beberapa istal di Los Angeles berhasil melacak keberadaan Smith. Sheriff setempat kemudian memberikan surat perintah yang menuntut agar Biddy dan rekan-rekan budaknya dibebaskan.
Smith melawan keputusan tersebut dan kasusnya berakhir di depan Hakim Benjamin Hayes dari Pengadilan Distrik Pertama di Los Angeles.
Bahkan dengan sikap anti-perbudakan California yang kuat, undang-undang itu sangat mendukung orang kulit putih daripada orang kulit hitam dan orang kulit berwarna lainnya. Faktanya, adalah ilegal bagi orang kulit berwarna untuk bersaksi melawan orang kulit putih di pengadilan. Dan Smith telah menyuap pengacara Biddy untuk tidak hadir di pengadilan.
Terlepas dari kondisi yang tidak menguntungkan ini, Hakim Hayes menaruh minat khusus pada kasus Biddy dan bertemu secara pribadi dengannya serta budak Smith lainnya untuk mendengarkan cerita dari sisi mereka.
Alih-alih menerima klaim Smith bahwa budak perempuan dan anak-anak adalah "anggota keluarganya" yang meninggalkan Mississippi atas persetujuan mereka sendiri, Hakim Hayes memilih untuk mempercayai Biddy, yang mengaku bahwa dia sangat takut dibawa ke Texas.
Dalam keputusan penting yang dimuat di surat kabar California, Hakim Hayes menulis bahwa "semua orang kulit berwarna tersebut berhak atas kebebasan mereka dan bebas selamanya."
Sejarawan Dolores Hayden menulis bahwa keputusan Biddy untuk melawan Smith adalah tindakan keberanian yang mendalam.
Untuk memahami keberanian Biddy pergi ke pengadilan melawan tuannya, pertama-tama perlu untuk memikirkan masa hidupnya di Mississippi, di mana siksaan fisik seperti dicambuk dan disemprot air garam biasa terjadi.
Suami, istri, anak yang dicintai bisa dijual dan tidak pernah bertemu lagi. Dalam konteks ini, keberanian semua budak dalam mempertaruhkan ujian publik atas keadilan pria kulit putih sangat mencolok.
Salah satu hal pertama yang dilakukan Biddy sebagai wanita bebas adalah memilih nama belakang untuk dirinya sendiri. Selama sisa hidupnya, dia dikenal sebagai Biddy Mason. Dia dan putrinya tinggal bersama keluarga Owens yang terus menjadi pendukung dan teman dekat yang hebat.
Dengan liputan pers dari kasus pengadilan, Mason menarik perhatian Dr. John Strother Griffin. Seorang dokter kulit putih terkemuka yang menawarkan pekerjaannya sebagai bidan. Mason juga bertindak sebagai perawat bagi narapidana di penjara county.
Dengan pengalamannya selama puluhan tahun, ia segera menjadi salah satu bidan yang paling banyak dicari di Los Angeles. Dia melayani penduduk kaya dan pendatang baru yang miskin.
Setelah menabung selama 10 tahun dia mengikuti Robert Owens dan Dr. Griffin. Keduanya adalah investor real estate. Biddy membeli sebidang tanah di pinggiran kota di antara kebun-kebun anggur dan kebun jeruk.
Wismanya di Spring Street akan menjadi tempat perlindungan, tidak hanya bagi keluarganya yang sedang tumbuh, tetapi juga bagi semua warga Los Angeles yang membutuhkan uluran tangan.
Saat dia perlahan mengumpulkan lebih banyak kekayaan dengan properti investasi, Mason dengan gratis memberi pelayanan kepada anggota masyarakat yang membutuhkan. Pada tahun 1872, Gereja Episkopal Methodist Afrika Pertama diorganisir di ruang tamu rumahnya. Dia juga menyediakan dana untuk membayar pendeta dan membayar pajak properti gereja. Gereja tersebut sekarang memiliki sekitar 19.000 anggota.
Pada tahun 1884, setelah banjir bandang menghancurkan rumah-rumah di seluruh Los Angeles, Mason membuka toko kelontong di Spring Street dan menginstruksikan pemiliknya untuk memberikan makanan gratis kepada siapa saja yang membutuhkannya, Hitam atau Putih.
Dia menjadi sosok penuh kasih dan dikenal sebagai "Auntie Biddy" atau "Nenek Mason" di seluruh Los Angeles. Pada saat kematiannya pada tahun 1891 di usia 73 tahun, dia telah mengumpulkan kekayaan sebesar US$300.000. Itu lebih dari US$9 juta atau sekitar Rp129 miliar dengan nilai dolar 2022. Hartanya yang lebih banyak dengan murah hati dia gunakan untuk membantu orang lain.
"Jika Anda tangan Anda tertutup, tidak ada hal baik yang bisa masuk," kata Biddy Mason yang terkenal. "Tangan yang terbuka diberkati, karena memberi dalam kelimpahan bahkan saat menerima."