PACITAN-SDN Bangunasri Pacitan memiliki tradisi yang layak untuk ditiru dan dipertahankan. Mereka kegiatan gotong royong yang dikenal sebagai “Operasi Sabtu Bersih”.
Kegiatan dilaksanakan di lingkungan sekolah ini merupakan wujud dari peduli lingkungan serta berpartisipasi dalam menjaga kebersihan. Kegiatan ini adalah rutinitas mingguan yang terintegrasi dengan kurikulum PLH (pelestarian lingkungan hidup) di SDN Bangunsari.
Kegiatan gotong royong ini mencakup membersihan kelas dan perkarangan kelas, membersihkan halaman, membersihkan saluran air yang tersumbat sampah, membersihakan areal sekitar taman, membersihkan seluruh sarana dan pra sarana di lingkungan sekolah.
Tidak hanya diikuti para siswa, para guru pun turun langsung dalam kegiatan tersebut. Yuk lihat bagaimana semangat mereka melakukan kegiatan keren ini.